Ads Top

Walhi Sebut 13 Hotel di Kota Bandung Tidak Miliki Izin

Walhi Sebut 13 Hotel di Kota Bandung Tidak Miliki Izin
Kamar Hotel di Bandung (Ilustrasi).*
WAHANA Lingkungan Hidup Jawa Barat (Walhi Jabar) menyebutkan 13 hotel di Kota Bandung belum memiliki izin.

Menurut Deputi Walhi Jabar, Dwi Rena, sejumlah hotel di Kota Bandung itu disinyalir belum melakukan proses penyelesaian Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL).

Dikatakannnya, pihak Walhi Jabar sedang melakukan pengkajian terhadap 13 hotel di Bandung yang tidak mengantongi izin, juga hotel yang melakukan pembangunan fisik namun belum melakukan penyelesaian proses AMDAL.

"Sebenarnya kita belum melakukan gugatan, kemarin kita baru melakukan laporan terhadap ombudsman," katanya, Kamis ( 19/1/2017).

Ia menjelaskan, kasus terbaru adalah salah satu hotel di kawasan setiabudhi, hotel tersebut kata dia melakukan pembangunan mencapai 70 persen dan sudah mengantongi Izin Mendirikan Bangunan (IMB), namun menurutnya hotel tersebut baru melakukan AMDAL antara Desember 2016-Januari 2017.

Walhi Jabar berencana menggugat beberapa hotel dan apartemen yang terbukti melakukan pelanggaran lingkungan dengan meminta pada pihak Lembaga Bantuan Hukum (LBH) mengenai gugatan apa yang bisa dilakukan pada pelanggaran-pelanggaran tersebut.

"Kemungkinan ke PTUN sehingga ada efek jera kepada pemerintah sendiri jangan sampai mereka mengeluarkan izin seenaknya terutama untuk kawasan Bandung Utara (KBU)," jelasnya. (Inilah).*
Walhi Sebut 13 Hotel di Kota Bandung Tidak Miliki Izin Walhi Sebut 13 Hotel di Kota Bandung Tidak Miliki Izin Reviewed by ADMIN on 20.48 Rating: 5

Tidak ada komentar

Video of the Day